Tahukah Ibu, memanggil suami dengan panggilan khusus seperti "Sayang" atau "Cinta" dapat mempertahankan sisi romantis dalam hubungan. Khususnya bagi pasangan yang sudah punya anak dan menikah lama, sapaan mesra ini dapat merawat ikatan emosional, menjaga keintiman tetap hangat, dan cinta tetap hidup di tengah rutinitas sehari-hari .
Jadi, yuk ketahui rekomendasi panggilan sayang untuk suami tercinta di sini.
Ketika Ibu menyapa suami dengan panggilan sayang, otomatis suami Ibu juga akan meresponnya dengan penuh kehangatan dan perhatian. Berikut ini beberapa sapaan yang cocok untuk memanggil suami:
Apakah ibu merasa asing dengan panggilan Yeobo? Mungkin sebagian ibu iya. Namun tidak bagi para ibu pecinta drama Korea. Yeobo merupakan panggilan sayang dari bahasa Korea yang artinya sayang.
Umumnya, pasangan ini digunakan oleh pasangan suami istri, baik laki-laki maupun perempuan. Jadi ibu dan ayah dapat saling memanggil satu sama lain dengan sebutan Yeobo untuk menambah keromantisan dalam hubungan.
Selain Yeobo, ibu pecinta drama Korea juga bisa memanggil suami dengan panggilan Oppa. Oppa dalam bahasa Korea sebenarnya ditujukan oleh wanita kepada pria yang lebih tua, seperti ‘Mas’ atau “Abang’.
Namun hingga hari ini, sebutan Oppa mulai bergeser maknanya. Oppa menjadi panggilan sayang untuk suami dari istrinya. Ibu dapat menggunakan sebutan Oppa untuk suami yang menandakan begitu mencintai pasangan.
Terdengar standar, namun panggilan Sayang untuk suami memiliki makna yang mendalam. Pasalnya, tidak semua istri memiliki nyali untuk memanggil suami dengan sebutan Sayang di depan umum.
Nah, jika ibu menggunakan sebutan ini sebagai panggilan sayang, tentunya suami akan merasa senang dan dihargai sebagai pasangan. Jadi jangan malu untuk menyebut suami dengan panggilan Sayang meskipun di depan umum ya, Bu!
Panggilan sayang Suamiku terdengar sederhana, namun tetap romantis. Memang semua orang sudah paham bahwa ibu dan ayah merupakan pasangan suami istri.
Namun ketika kalimat ini diucapkan, mood pasangan akan meningkat. Romantisme dalam hubungan pun akan terjaga. Panggilan ini juga dapat menjadi bukti bahwa ibu begitu mencintai dan menyayangi pasangan.
Di sisi lain, bagaimana bila Ibu bermimpi suami tercinta selingkuh dengan wanita lain? Ibu jangan gelisah dulu, ketahui artinya di sini: 7 Arti Mimpi Suami Selingkuh Menurut Primbon Jawa.
Panggilan sayang untuk suami yang kekinian, salah satunya adalah Hubby. Hubby merupakan kata lain dari husband yang artinya suami. Namun ketika menyebut kata Hubby, akan terdengar lebih romantis ketimbang sebutan husband itu sendiri.
Selain diambil dari bahasa Inggris, rupanya panggilan Hubby juga berasal dari bahasa Arab habba atau yuhibbu yang artinya mencintai. Jadi ketika ibu memanggil suami dengan panggilan Hubby, ibu sedang menyebut suami dengan kalimat penuh cinta.
Abi merupakan panggilan sayang untuk suami dari istri dalam islam. Meskipun Abi artinya adalah ayah, namun dalam penerapannya dapat diartikan sebagai panggilan sayang.
Istri yang memanggil suami dengan sebutan Abi yang terdengar sangat memuliakan dan mencintai suaminya. Kesan keluarga yang sakinah dan bahagia pun tercipta hanya dari panggilan sayang ini.
Panggilan sayang untuk suami berikutnya adalah Dear. Seperti yang sudah diketahui oleh umum, Dear artinya sayang. Panggilan ini ditujukan untuk suami dari seorang istri yang begitu menyayangi suaminya.
Jadi ibu tidak perlu malu dan ragu untuk memanggil pasangan dengan kalimat Dear. Justru suami akan senang saat mendengarnya. Hubungan yang tadinya hampir hambar, akan romantis kembali, Bu!
Umumnya, pasangan yang telah memiliki anak akan dipanggil dengan sebutan Papa Mama oleh si kecil. Namun untuk memberikan kesan anti mainstream, ibu dapat mengubahnya menjadi Pipi Mimi atau Pepe Meme.
Sebutan lain ini menambah kesan dan kehangatan dalam keluarga. Di depan khalayak umum pun, tidak perlu ragu untuk memanggil suami dengan sebutan atau panggilan ini.
Fans drakor memang tidak pernah kehabisan kalimat atau panggilan sayang untuk suami. Pasalnya, bumbu percintaan yang romantis ala drakor bisa menjadi pemantik bunga-bunga cinta di dalam pernikahan.
Ibu dapat memanggil suami dengan panggilan sayang berupa Chagiya yang artinya sayang. Meskipun tidak terlalu populer seperti Yeobo atau Oppa, namun panggilan Chagiya cukup kerap digunakan di Korea.
Panggilan sayang untuk suami yang sopan, namun tetap mesra berikutnya adalah Sweety. Sweety artinya kesayangan yang manis. Artinya, jika ibu memanggil pasangan dengan panggilan ini, suami akan merasa dimanja dan diperhatikan.
Hubungan dalam rumah tangga pun akan semakin harmonis. Panggilan Sweety bisa digunakan oleh istri kepada suami atau sebaliknya.
Berikutnya, panggilan sayang untuk suami yang bisa digunakan adalah Sodiqi. Sodiqi diambil dari bahasa Arab yang artinya suami yang setia.
Memanggil pasangan dengan Sodiqi sama saja dengan mendoakan suami, agar selalu setia menjadi pasangan dan teman seumur hidup. Panggilan ini juga tergolong anti mainstream karena jarang digunakan oleh pasangan suami istri lain.
Meskipun terkesan kuno, namun panggilan Darling masih relevan digunakan pada zaman sekarang. Arti kata Darling dalam bahasa Inggris adalah kesayangan. Panggilan ini bisa digunakan oleh istri kepada suaminya atau sebaliknya. Darling merupakan kata umum yang bisa digunakan oleh pria maupun wanita.
Tak kalah populer, Bee juga menjadi salah satu panggilan sayang untuk suami yang kerap digunakan oleh para istri. Meskipun Bee dalam bahasa Inggris artinya lebah, namun makna Bee saat ini bergeser menjadi seseorang yang disayang. Selain menunjukkan sayang, panggilan Bee juga terkesan spesial, lucu, dan menggemaskan.
Dalam bahasa Jawa, terdapat juga panggilan sayang untuk suami. Salah satunya adalah panggilan Mas. Mas sebetulnya ditujukan untuk seorang pria yang lebih tua. Namun jika diucapkan oleh istri kepada suami, dapat menjadi tanda hormat dan sayang dari istri.
Dengan dipanggil Mas, suami akan lebih bertanggung jawab dalam menafkahi, melindungi, dan memimpin keluarga. Ibu dapat memanggil suami dengan sebutan Mas sebagai tanda khidmat dari istri kepada suami.
"Cintaku" adalah panggilan yang mencerminkan rasa cinta yang mendalam. Ibu menyampaikan perasaan cinta yang kuat dan tulus kepada suami. Sapaan romantis untuk mengungkapkan betapa besar arti suami dalam hidup Ibu, dan bagaimana perasaan ini terus bersemi.
Panggilan sayang yang lebih santai dan akrab untuk suami, namun tetap manis. Sapaan ini sering digunakan untuk mengekspresikan kebahagiaan, kenyamanan dan candaan, yang bisa mempererat ikatan emosional Ibu dan suami.
"My King" adalah ungkapan yang penuh penghormatan dan penghargaan. Ibu menggambarkan bahwa suami adalah sosok yang kuat, bijaksana, dan berharga dalam kehidupan keluarga.
Sedang mesra-mesranya dengan suami lalu mimpi gendong bayi. Kira-kira apa artinya, ya? Apakah pertanda dapat rezeki atau akan punya momongan? Yuk, cari tahu artinya di sini: 10 Arti Mimpi Gendong Bayi, Apakah Pertanda Rezeki?
Nah, itulah 14 ide panggilan sayang untuk suami dari istri yang kekinian, romantis, dan mesra namun tidak lebay. Ibu dapat memilih salah satu dari 14 panggilan di atas yang paling pas dan cocok dengan suami.
Selain memanggil dengan panggilan sayang, romantisme dalam rumah tangga juga dapat dipupuk dengan cara saling memberi kejutan, me time bersama, atau menjelajahi tempat baru. Selamat mencoba, Bu!