Ketika mengalami pendarahan ketika hamil, wajar jika Ibu merasa panik dan juga cemas. Sebab, pendarahan merupakan salah satu pertanda yang dialami saat terjadi keguguran. Hal ini terjadi bukan karena Ibu mengalami kekurangan nutrisi Ibu hamil, tetapi lebih kepada kondisi biologis Ibu. Akan tetapi Ibu juga harus tahu bahwa pendarahan tidak selalu berujung pada kegagalan kehamilan. Pasalnya, pendarahan merupakan sesuatu yang wajar dan normal terjadi, terutama di masa kehamilan. Oleh sebab itu, Ibu harus mengetahui mana pendarahan yang wajar dan mana pendarahan yang membahayakan. Simak dalam artikel ini, ya.
Baca Juga: Pendarahan Saat Kehamilan? Jangan Panik!
Menurut American Pregnancy Association, pendarahan normal yang terjadi pada Ibu hamil di trimester pertama umumnya hanya keluar sedikit dan tidak berlangsung lama (kurang dari tiga hari). Darahnya pun hanya berupa bercak seperti saat akhir menstruasi. Pendarahan ketika hamil ini bisa terjadi karena berhubungan seks saat hamil, hormon kehamilan, pendarahan implantasi, atau bahkan terjadi setelah Ibu menjalani pemeriksaan internal di dokter kandungan.
Sementara itu, pendarahan bisa dikategorikan sebagai sesuatu yang membahayakan, jika pendarahan tersebut disertai dengan kram perut, darah keluar dalam jumlah banyak, dan warna darahnya terang. Jika Ibu mengalami gejala ini, sebaiknya segeralah lakukan pemeriksaan ke dokter kandungan. Sebab jika tidak, dikhawatirkan Ibu akan mengalami beberapa pendarahan berbahaya di bawah ini:
Kenali juga penyebab pendarahan lainnya dalam masa kehamilan beserta tanda-tanda yang perlu Ibu waspadai berikut ini: Penyebab Flek Saat Hamil dan Tanda yang Perlu Diwaspadai
Untuk membantu mengurangi kemungkinan pendarahan saat hamil, susu Ibu hamil sangatlah disarankan untuk dikonsumsi. Susu Ibu hamil mengandung vitamin B12 yang membantu pembentukan sel darah merah. Tidak hanya itu, susu Ibu hamil juga mengandung zat besi, asam folat, inulin, kalsium, di mana semua nutrisi tersebut dibutuhkan untuk perkembangan janin di dalam perut. Salah satu susu Ibu hamil yang bisa Ibu coba adalah PRENAGEN mommy. Susu ini hadir dengan berbagai varian rasa yakni coklat, vanilla, strawberry, moka, dan juga kacang hijau, serta tersedia dalam bentuk kemasan siap minum (UHT) sehingga praktis dibawa ke mana saja.